Buzzer Wan Abud Sebar Hoax TNI Dukung Anies, Kapuspen Tegaskan TNI Selalu Netral!

  


Anies Baswedan dan pendukungnya mulai gencar menyebarkan narasi bohong atau hoax menjelang pilpres 2024 mendatang. Hal itu tak terlepas dari elektabilitas Anies yang terus anjlok sehingga satu-satunya cara mencari dukungan adalah membuat hoax.

Namun, apa yang dilakukan kadrun tentu sebuah cara yang busuk. Contohnya saja beredar video hoax dengan narasi TNI mendukung Anies. Siapa yang membuat ? jawabannya sudah pasti pendukung Anies Baswedan.

Karena video hoax ini membuat Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda TNI Julius Widjojono buka suara. Ia menegaskan bahwa TNI netral terhadap Pemilihan Presiden (Pilpres) maupun pelaksanaan Pemilu 2024.

"Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono pada setiap kesempatan selalu mengatakan TNI berada pada posisi netral dalam kontestasi politik di negeri ini," katanya.

Julius menyatakan, video yang beredar adalah kabar bohong atau hoaks. Adapun video yang diunggah di akun Facebook Fredi Anto pada 7 Juni itu sudah diselidiki oleh Mabes TNI.

"Saya tegaskan bahwa semua tayangan atau berita yang menyatakan TNI mendukung salah satu kontestan atau calon itu adalah tidak benar alias hoaks," tegasnya.

Julius pun meminta masyarakat untuk lebih bijak dalam menyikapi tayangan-tayangan di media sosial seperti Youtube, Tiktok maupun media sosial lainnya. Jangan mudah percaya apalagi saat ini sedang dalam musim politik.


Posting Komentar

0 Komentar