Sudah Kehilangan Momentum, Anies Baswedan Hampir Pasti Tak Bisa Menang Pilpres 2024

  


Calon presiden (capres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan hampir pasti tidak menang Pilpres 2024. Hal itu diyakini oleh Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dedek Prayudi atau biasa dipanggil Uki.

Uki menilai bahwa Anies Baswedan terlihat kehilangan momentum karena namanya sudah jarang menghiasi pemberitaan serta elektabilitasnya terus menurun pada sejumlah survei.

"Anies seperti sudah kehilangan momentum, elektabilitas Anies juga semakin hari semakin menurun menurut berbagai survei, dulu elektabilitas Anies nggak naik-naik alias stagnan, sekarang malah turun," katanya.

Hal itu tentunya akan menjadi kendala besar Anies untuk memenangkan Pilpres 2024 selain Koalisi Perubahan yang berisi NasDem, Demokrat, dan PKS semakin rapuh saat ini.

Menurut Uki, mantan Gubernur DKI Jakarta itu sudah tidak menjual, sehingga hampir pasti tidak menang, ditambah Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) masuk bursa cawapres PDIP.

"Sosok Anies Baswedan pun itu udah nggak Lagi menjual tentu partai pengusung itu harus rasional, ngapain nyalonin yang hampir pasti nggak menang," katanya.


Posting Komentar

0 Komentar