Lewat Program Padat Karya, Ganjar Ajak Perangkat Desa Turunkan Kemiskinan

  


Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang kini juga menjadi capres dari PDIP untuk 2024 terus berupaya dan berkomitmen untuk mempercepat penurunan kemiskinan di Jawa Tengah.

Salah satu upaya yang dilakukan Ganjar dengan mengajak seluruh perangkat desa yang ada di Jawa Tengah untuk bersama-sama menyejahterakan masyarakat desa melalui program padat karya dengan memanfaatkan dana desa. Ganjar menilai program ini akan membantu masyarakat untuk mendapatkan pekerjaan.

"Karena beberapa desa itu anggaran ini dieksekusi dengan model-model padat karya sehingga banyak orang bekerja," katanya.

Ganjar Pranowo menyebutkan bahwa masyarakat yang tidak bekerja adalah salah satu indikator kemiskinan. Lewat program padat karya ini, diharapkan dapat berdampak terhadap penurunan angka kemiskinan di desa.

Gubernur dua periode itu menekankan pentingnya peran perangkat desa dalam percepatan penurunan angka kemiskinan ekstrem dan stunting di Jateng. Hal ini dikarenakan perangkat desa merupakan pihak yang paling mengerti kondisi desanya masing-masing.

Maka dari itu, Ganjar mengingatkan seluruh perangkat desa untuk melayani masyarakat sebaik-baiknya dengan cara menghadirkan layanan mudah, murah, cepat, serta pengelolaan dana desa yang baik.

"Ini penting karena kalau tidak kompak antara kades dengan perangkatnya, wah itu jadi masalah. Sehingga kita jadi ngurusi perangkat sama kadesnya daripada ngurusi masyarakat” pungkasnya.


Posting Komentar

0 Komentar