Bukti Prabowo Bukan Penerus Jokowi ! Charta Politika Sebut Pemilih Yang Tak Puas Dengan Jokowi Cenderung Dukung Prabowo

  


Hasil survei Charta Politika periode 2-7 Mei 2023 menunjukkan kepuasan publik terhadap kinerja pemerintah pusat di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi mencapai 79,1 persen.

Angka ini berada di titik tertinggi jika dibandingkan dengan hasil-hasil survei sebelumnya, yaitu sebesar 74 persen pada Februari 2023.

Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya mengatakan, pemilih atau responden yang tidak puas atas kinerja Jokowi cenderung mendukung Prabowo Subianto.

"Pemilih Prabowo masih ditopang oleh basis pemilih 2019 yang cenderung anti-Pemerintahan Jokowi," kata dia dalam rilis survei ini di Jakarta, Senin, 15 Mei 2023.

Survei tersebut dilaksanakan pada 2-7 Mei 2023 melalui wawancara tatap muka terhadap 1.220 responden yang berusia minimal 17 tahun atau sudah memenuhi syarat sebagai pemilih dan tersebar di seluruh provinsi di Indonesia.

Penentuan sampel dilakukan metode acak bertingkat ("multistage random sampling") dengan toleransi kesalahan ("margin of error") survei itu sekitar 2,82 persen.

 


Posting Komentar

0 Komentar