Anies Cuma Bisa Jual Kata-Kata Di Pilpres 2024, Kalau Prestasinya Nol Besar !

  


Pegiat media sosial Eko Kuntadhi menyoroti elektabilitas bakal calon presiden atau bacapres Anies Baswedan yang turun berdasarkan hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC).

Hal ini pun ditanggapi Eko Kuntadhi dalam tayangan YouTube Mind TV Indonesia. Dalam tayangan itu, Eko Kuntadhi awalnya mengherankan elektabilitas Anies Baswedan yang menurutnya justru makin anjlok padahal dicapreskan oleh Partai NasDem paling awal dan juga gencar melakukan safari politik.

Eko Kuntadhi pun mengatakan bahwa Anies Baswedan tidak perlu banyak berbicara apalagi pada saat pidato. Hal ini menurut Eko Kuntadhi setidaknya bisa menahan elektabilitas Anies Baswedan dan tidak terus-terusan anjlok.

Kemudian, Eko Kuntadhi mengatakan bahwa semakin Anies Baswedan menjual omongannya itu, hal itu bisa membuat elektabilitasnya makin turun.

"Semakin dia jual omongannya, dia beresiko elektabilitasnya makin turun/ Kasihan juga sih, padahal kan satu- satunya yang bisa dijual dari Anies ya cuma omongannya," ungkap Eko Kuntadhi dikutip dari tayangan YouTube Mind TV Indonesia, Rabu (17/5).

Lebih lanjut, Eko Kuntadhi pun mengatakan bahwa tidak ada yang bisa dijual Anies Baswedan untuk mempromosikan dirinya menuju Pilpres 2024 mendatang selain ucapan kata-kata dari mulutnya itu.

"Yang lainnya nggak ada yang bisa dijual," imbuh Eko Kuntadhi.

Sebagai informasi, dari hasil survei SMRC, dalam simulasi pilihan tertutup terhadap tiga nama, Ganjar Pranowo mendapat dukungan terbanyak 39,2 persen, disusul Prabowo Subianto 32,1 persen, dan Anies Baswedan 19,7 persen.

 


Posting Komentar

0 Komentar