DISKUSI DI LUMAJANG, ATIKOH GANJAR UNGKAPKAN PEREMPUAN BISA MEWUJUDKAN CITA-CITA BANGSA

  


Istri calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti bersilaturahmi dengan ribuan warga dan sukarelawan di Darungan, Yosowilangun, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (25/1/2024).

Acara silaturahmi ini menjadi rangkaian kegiatan Safari Politik VII oleh Atikoh di beberapa wilayah di Jawa Timur.

Berdasarkan pantauan, sekitar seribu orang yang mayoritas berstatus ibu-ibu mengenakan gamis berwarna warni telah lebih dahulu berada di lokasi acara.

Kehadiran Atikoh di lokasi membuat beberapa ibu menyambut dengan atusias. Beberapa dari mereka juga ingin menyalami ibunda Muhammad Zinedine Alam Ganjar itu.

Atikoh dengan wajah tersenyum terlihat meladeni satu persatu keinginan peserta silaturahmi yang ingin bersalaman.

Sementara itu, pemusik dari atas panggung langsung memainkan lagu ‘Jarji Jarbeh’ saat Atikoh memasuki area lokasi silaturahmi.

Atikoh sesekali mengangkat tangan sembari melambai-lambaikan dan menyapa para ibu.

Wakil Ketua DPD PDIP Jawa Timur Agus Wicaksono menjadi tokoh yang menyambut Atikoh tiba di lokasi silaturahmi.

Dalam sambutannya, Atikoh membeberkan alasan peserta silaturahmi mayoritas dari kalangan ibu-ibu. Sebab, kaum hawa menjadi tiang negara dalam mewujudkan cita-cita.

“Cita-cita bangsa bisa tercapai ketika ibu-ibunya bergerak untuk memilih pemimpin yang amanah. Kita bisa melihat rekam jejaknya, bagaimana menghormati orang lain,” kata Atikoh.

Atikoh dalam acara silaturahmi kemudian menceritakan kondisi harga kebutuhan pokok yang saat ini mengalami kenaikan.

“Saya baru tadi ke pasar, semuanya baru naik. Mulai bawang merah, sayuran, minyak, gula, beras, ini yang pusing ibu-ibu. Ya, enggak,” ungkap dia.

Sementara itu, Agus dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Atikoh yang baru tiba di Lumajang.

“Selamat datang calon ibu negara, Ibu Siti Atikoh Ganjar Pranowo,” kata dia berbicara menyambut Atikoh.

Agus berharap segala cita-cita yang diupayakan paslon nomor urut tiga Ganjar Pranowo dan Mahfud MD memperoleh restu Allah SWT meskipun iklim demokrasi di Indonesia tidak dalam keadaan baik.

“Semoga yang dilakukan Pak Ganjar dan Pak Mahfud senantiasa mendapatkan rida Allah SWT, walaupun proses demokrasi hari ini tidaklah baik-baik saja. Namun, yang diajarkan oleh founding father kita, Ir. Soekarno, Mohammad Hatta, Kiai Hasyim Asy’ari, Kiai Agus Salim, dan para pahlawan lain bahwa politik itu penuh perjuangan, penuh dengan kehendak baik, bahwa politik itu dedication of life mengabdi kepada bangsa dan tanah air,” jelasnya.

 


Posting Komentar

0 Komentar