Banggakan Rekam Jejak, Program Dosa Warisan Anies Di DKI Diungkit Netizen

  


Bakal Capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan lag-lagi dirujak oleh netizen. Soalnya, mantan menteri pendidikan tersebut selalu menggembar-gemborkan rekam jejaknya di DKI Jakarta.

Netizen ramai-ramai menyentil blunder yang dilakukan oleh Anies. Mereka mengungkit hal tersebut karena termasuk rekam jejak.

Kritikan ini sendiri berawal dari pidato politikus tersebut yang menyebut indikator terbaik dalam memilih seorang pemimpin di masa depan adalah menengok apa yang sudah dilakukannya di masa lalu.

Melihat pernyataan Anies yang tidak sesuai dengan rekam jejak buruknya di Jakarta, sontak netizen langsung skakmat Anies Baswedan.

Misalnya tugu sepeda yang diperkirakan mencapai Rp800 juta. Pembuatan tugu itu tidak jelas apa tujuannya. Namun, kenyataannya tidak berfungsi sama sekali dan hanya menghabiskan anggaran besar.

Selain itu ada instalasi bambu raksasa yang dinamai Bambu Getah Getih di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat yang minus manfaat. Instalasi bambu ini malah menelan anggaran lebih dari setengah miliar rupiah atau tepatnya Rp 550 juta.

"Air masuk ke tanah," sindir pemilik akun Twitter @dennes*** dan "Seperti melempar kotoran di muka sendiri," timpal @Reborn**.

 


Posting Komentar

0 Komentar